Minggu, 10 Juli 2016

Mengembalikan Numbered List dan Bullet List pada Postingan Setelah Validasi HTML5

Selain muncul bulat-bulat atau titik hitam pada Tata Letak template, memvalidasi HTML5 juga membuat penggunaan daftar penomoran dan daftar poin-perpoin tidak muncul setelah kita memposting sebuah artikel yang menggunakan kedua tools tersebut.

Tidak hanya pada satu postingan saja, bahkan hal tersebut juga berlaku untuk semua postingan yang kebetulan menggunakan keduanya atau salah satunya saja.

Mengembalikan Numbered List dan Bullet List pada Postingan Setelah Validasi HTML5

Nah bagi anda yang terlanjur memvalidasi HTML5 tentu tidak perlu khawatir akan hal ini, sebab sudah ada solusinya. Anda tidak perlu mengembalikan template ke bentuk semula, template yang saat itu belum valid HTML5. Berikut cara mengembalikan penomoran dan daftar poin pada postingan yang tiba-tiba hilang penampakannya.


Mengembalikan Numbered List dan Bullet List pada Postingan Template Blogger

1. Seperti biasa, login ke akun blog, buka dashboard blog, lalu klik Template > Edit HTML.
2. Kopi kode berikut ini dan letakkan di bawah kode <style type='text/css'>
.post ul {margin: 5px 0 5px 10px;padding: 0 0 0 20px;list-style-type: inherit;}
.post ol {margin: 5px 0 5px 10px;padding: 0 0 0 20px;list-style-type: decimal;}
3. Setelah itu, klik Simpan Template.

Selamat, numbered list dan bullet list blog anda telah kembali sebagaimana mestinya. Bagi yang ingin membuat variasi pada numbered list dan bullet list pada blog dengan versi sendiri, silahkan lihat-lihat stylenya di http://www.w3schools.com/cssref/tryit.asp?filename=trycss_list-style-type_all  untuk daftar variasi lainnya.

Mengembalikan Numbered List dan Bullet List pada Postingan Setelah Validasi HTML5 Rating: 4.5 Diposkan Oleh: Alwinto

0 komentar:

Posting Komentar

Popular Posts